Home » , » Balon Ajaib

Balon Ajaib

Minggu, 02 Juni 2013

Selamat sore :), sore hari ini saya bagi eksperimen lagi yang berbau "ajaib". Setelah kurang lebih 4 hari yang lalu saya telah posting artikel berjudul "Kertas Ajaib", kali ini saya akan bagi eksperimen dengan judul "Balon Ajaib". Eksperimen kali ini kita akan membuat balon menggembung tanpa ditiup, Penasaran ? Simak dibawah ini !






Alat dan Bahan:

  • 1 botol kosong
  • 1 balon gas
  • 1 mangkuk yang telah diisi oleh air hangat
  • Lemari es

Langkah-Langkah:
  1. Masukkan botol ke lemari es selama 1 jam. Lalu, keluarkan dan segera masukkan mulut botol ke mulut balon gas.
  2. Letakkan botol di dalam mangkuk yang telah diisi air hangat selama lebih kurang dua menit.


Apa yang Terjadi?
Balon itu tiba-tiba akan menggembung.

Mengapa Demikian?
Pemanasan mengakibatkan udara di dalam botol memuai sehingga membutuhkan lebih banyak tempat. Udara dalam botol akan bergerak menuju balon gas sehingga balon akan menggembung.

Jika Kamu Ingin Tahu Lebih Jauh?
Benda padat, cair, dan gas akan memuai jika dipanaskan. Partikel dari benda-benda itu bergerak lebih cepat dan saling menjauh satu sama lain sehingga beratnya berkurang dan volumenya bertambah. Sebuah balon udara terdiri atas selubung balon raksasa yang telah diisi campuran gas dan bahan bakar gas serta sebuah keranjang yang dipasangi pada lapisan balon tersebut. Bahan bakar gas akan memanaskan gas kemudian menyebabkan penghantar kalor memuai. Akibat gas panas di dalam balon sedikit lebih padat daripada udara dingin di atmosfer, balon dapat terbang di udara selama gas di dalamnya tetap panas. Tekanan udara luar mengakibatkan dorongan yang dapat menerbangkan balon.

Baca artikel eksperimen lainnya tentang "Ajaib":
Sumber: Buku 90 Eksperimen 1, Tiga Serangkai


More .......

1 komentar :

NUR mengatakan...

keren .. bsa di coba..
tapi min artikel ini ga bisa di buka
" Baca artikel eksperimen lainnya
tentang "Ajaib":
Kertas Ajaib
Pisang Ajaib
Telur Ajaib
Pancaran sinar ajaib
Bentuk persegi ajaib"

Posting Komentar

Ayo !!! Jadilah pengunjung sekaligus pembaca yang aktif dengan cara kirim komentar berupa kritik dan saran sobat 90 eksperimen di kotak komentar di bawah ini. Kritik dan saran sobat 90 Eksperimen sangat berharga sekali bagi saya untuk meningkatkan kualitas konten di blog ini.
Terimakasih :)

 
 
 

Apakah Kalian Tahu?

Biografi Para Penemu