Home » , » Tahukah Kamu? Makanan menghasilkan energi untuk tubuh kita?

Tahukah Kamu? Makanan menghasilkan energi untuk tubuh kita?

Kamis, 03 Januari 2013


Makanan diperlukan oleh tubuh kita sebagai penghasil tenaga atau energi. Selain itu juga diperlukan untuk pertumbuhan dan mengganti sel-sel yang rusak. Agar tetap sehat dan berenergi, kita membutuhkan makanan yang seimbang yaitu makanan yang mengadung karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, dan air.


  1. Karbohidrat atau zat tepung digunakan untuk bahan bakar dan memberikan energi bagi tubuh untuk melakukan kegiatan. Makanan yang mengandung karbohidrat contohnya nasi, roti dan kentang.
  2. Protein membantu pertumbuhan tubuh dan memperbaiki sel-sel yang rusak. Protein terdapat pada ikan, daging, telur dan susu.
  3. Lemak juga merupakan sumber energi. Makanan yang mengandung lemak adalah mentega dan keju. Terlalu banyak makan makanan yang berlemak bisa menyebabkan kegemukan.
  4. Mineral berguna untuk membantu pencernaan makanan. Zat besi diperlukan untuk pembentukan darah, sedangkan kalsium untuk membentuk tulang. Mineral terdapat pada buah-buahan dan sayuran.
  5. Vitamin berguna untuk membantu kerja alat-alat dalam tubuh kita sehingga berfungsi dengan baik. Vitamin banyak terdapat pada buah-buahan dan sayur-sayuran.
  6. Air merupakan hal penting dalam tubuh kita, dua pertiga dari berat tubuh kita adalah air. Air diperlukan sebagai pelarut semua zat makanan. Air juga diperlukan sebagai zat pengangkut sari-sari makanan dan oksigen melalui cairan darah. Air juga digunakan untuk mengatur suhu tubuh kita. Kalau kelebihan panas tubuh kita akan mengeluarkannya melalui keringat

Contoh Karbohidrat atau zat tepung

Contoh Protein
Contoh Lemak
Contoh Mineral
Contoh Vitamin
Contoh Air






More .......

3 komentar :

Anonim mengatakan...

.: tau lah, tapi jadi makin tau...^_^

Pelajaran SD nih,, ^_^

Kuroro Lucifer mengatakan...

@moeslimmart : oke lah, sekalian review :)
@download games gratis : hahaha, emang sih :)

Posting Komentar

Ayo !!! Jadilah pengunjung sekaligus pembaca yang aktif dengan cara kirim komentar berupa kritik dan saran sobat 90 eksperimen di kotak komentar di bawah ini. Kritik dan saran sobat 90 Eksperimen sangat berharga sekali bagi saya untuk meningkatkan kualitas konten di blog ini.
Terimakasih :)

 
 
 

Apakah Kalian Tahu?

Biografi Para Penemu