Home » , » Periskop

Periskop

Senin, 31 Desember 2012

Selamat malam, malam ini malam yang meriah ya?. Bunyi terompet dan petasan dimana-mana, yah kalau saya jujur males beli-beli begituan, buang-buang uang, mending uangnya ditabung atau disedekahkan kepada yang berhak :). Oh iya, karena malam ini malam yang spesial saya juga akan posting yang spesial juga nih, judulnya Periskop, Penasaran apa itu Periskop, dan bagaimana cara kerjanya. Simak dibawah ini !!




Alat dan Bahan:

  • 2 cermin saku
  • 1 lembar kertas karton atau gulungan kertas karton berbentuk panjang
  • Lem
  • Lakban
  • 1 gunting atau pisau
gambat di atas hanyalah contoh

Langkah-Langkah: 
  1. Buatlah gulungan dari kertas karton, kemudian rekatkan.
  2. Buatlah dua buah lubang berbentuk persegi (atau bentuk V "rebah" dari samping) pada gulungan kertas tersebut dengan cara mengguntingnya.
  3. Masukkan kedua cermin ke dalam celah tersebut dan rekatkan pada bagian dalam celah lakban.
Apa yang Terjadi?
Kamu akan melihat sebuah bayangan benda yang berukuran lebih kecil pada cermin. Benda tersebut terletak di luar jarak pandanganmu (misalnya, di belakang tembok yang tinggi).

Mengapa Demikian?
Berbagai objek benda yang terletak di luar jarak pandang dapat diamati dengan menggunakan periskop. Oleh karena itu, kamu dapat melihat benda yang terletak sangat jauh di atas kepalamu atau benda yang terletak di sudut. Periskop sederhan terdiri atas sebatang pipa yang di dalamnya terdapat cermin dengan posisi serong pada kedua ujungnya. Sinar yang terpancar dari benda-benda yang kamu amati akan mencapai periskop bagian atas. Cermin yang berada di atas periskop memantulkan cahaya ke cermin bagian bawah. Kemudian, cahaya tersebut dipantulkan kembali hingga terjangkau oleh pandanganmu.

Jika Kamu Ingin Tahu lebih Jauh:
Periskop digunakan di dalam kapal selam untuk melihat berbagai objek dari dasar laut tanpa harus muncul ke permukaan air. Di dalam periskop kapal selam, kamu tidak akan mendapati cermin, melainkan 2 buah prisma dengan lensa yang berada diantaranya. Dari situlah kamu akan dapat melihat sebuah gambar dengan ukuran lebih besar dan yang berada jauh dari jarak pandanganmu.


More .......

4 komentar :

Arief Maulana mengatakan...

Tolong berkunjung kesini yah, dan jgn lupa berikan komentar

http://arieff-gamers.blogspot.com/2013/01/akram-berbagi-dan-komputer-rifai-blog.html

Kuroro Lucifer mengatakan...

Sip :)

LELA LIKE LELE mengatakan...

was here.

Kuroro Lucifer mengatakan...

okeh :)

Posting Komentar

Ayo !!! Jadilah pengunjung sekaligus pembaca yang aktif dengan cara kirim komentar berupa kritik dan saran sobat 90 eksperimen di kotak komentar di bawah ini. Kritik dan saran sobat 90 Eksperimen sangat berharga sekali bagi saya untuk meningkatkan kualitas konten di blog ini.
Terimakasih :)

 
 
 

Apakah Kalian Tahu?

Biografi Para Penemu