Home » , » Larutan Hangat

Larutan Hangat

Kamis, 28 Juni 2012

Alat dan Bahan:
  • 2 gelas
  • Isi pulpen tinta
  • Plastisin
  • Sebatang jarum
  • Potongan es berbentuk kotak
  • Air panas dan air dingin
  • Sebuah pinset
Langkah-Langkah:
  1. Isilah sebuah dengan air dingin dan masukkan potongan es berbentuk kotak agar air tetap dingin dalam waktu yang relatif lama.
  2. Rekatkan plastisin pada isi pulpen tinta agar dapat berfungsi sebagai pemberat.
  3. Tuangkan air panas ke dalam gelas yang lain, celupkan isi pulpen tinta yang sudah diberati oleh plastisin ke dalam air panas tersebut.
  4. Setelah lima menit, angkatlah pulpen tersebut menggunakan pinset, tusuklah isi pulpen itu dengan jarum, dan masukkan ke dalam gelas yang berisi air dingin.
Apa yang Terjadi?
Tinta hangat berwarna biru mengalir, lalu terapung ke atas permukaan air dingin.

Mengapa Demikian?
Jika cairan dihangatkan, cairan tersebut akan memuai. Artinya, kerapatannya berkurang. Pada saat pemuaian, molekul tinta yang hangat naik ke atas lalu bergerak di atas air yang dingin. Setelah dingin, tinta itu akan tenggelam, lalu larut bersama air.

Jika Kamu Ingin Tahu Lebih Jauh: Gerakan benda cair atau gas karena perbedaan suhu dan tekanan disebut konveksi. Unsur yang panas memuai, naik ke permukaan, dan lambat laun bercampur dengan air yang lenih dingin.



More .......

0 komentar :

Posting Komentar

Ayo !!! Jadilah pengunjung sekaligus pembaca yang aktif dengan cara kirim komentar berupa kritik dan saran sobat 90 eksperimen di kotak komentar di bawah ini. Kritik dan saran sobat 90 Eksperimen sangat berharga sekali bagi saya untuk meningkatkan kualitas konten di blog ini.
Terimakasih :)

 
 
 

Apakah Kalian Tahu?

Biografi Para Penemu