Home » , » Padat, Cair, dan Gas

Padat, Cair, dan Gas

Kamis, 02 Februari 2012

Alat dan Bahan:
  • 3 gelas yang terbuat dari plastik atau karton
  • Air
  • Batu kerikil
Langkah-langkah:
  1. Tuangkan air kedalam gelas pertama sampai penuh, isi gelas kedua dengan kerikil, goyang-goyangkan hingga kerikil benar-benar rapat memenuhi gelas, dan biarkan gelas ketiga kosong.
  2. Cobalah tekan masing-masing gelas
Apa yang Terjadi?
Gelas kosong dan gelas yang berisi air dapat ditekan, demikian pula jika kamu meremas gelas tersebut, bentuknya dapat berubah. Namun gelas berisi kerikil tetap kaku, tidak dapat ditekan atau diremas.

Mengapa Demikian?
Di dalam gelas kosong terdapat udara. Udara adalah gas, sementara air yang terdapat di dalam gelas merupakan benda cair. Gelas ketiga berisi batu, yaitu benda padat, benda cair dan gas berbeda dengan benda padat. Benda cair dan gas tidak mempunyai bentuk yang tetap sehingga dapat berubah bentuk jika ada tekanan.


Jika Kamu Ingin Tahu Lebih jauh: Udara, air, batu, hewan, rumah, jalan, dan semuayang ada disekeliling kita adalah zat. zat terdiri atas benda padat, cair, atau gas. Setiap benda padat (misalnya batu) memiliki volumu dan bentuk yang tetap. Molekul-molekul benda padat yang saling berdekatan. Gaya yang besar dari masing-masing molekul tetap berada ditempatnya semula.
Benda cair (seperti susu) tidak memiliki bentuk yang tetap. molekul cairan terpisah lebih jauhdaripada molekul pada benda padat. gaya diantara molekul benda cair lebih lemah.
Gas (seperti udara) tidak mempunyai bentuk dan volume yang tetap, Molekul-molekul gas saling berjauhan dan bergerak bebas. Gaya yang dimiliki molekul-molekulnya tidakcukup kuat untuk mengeratkan molekul-molekul tersebut.
air merupakan campuran unsur hidrogen dan oksigen. Unsur adalah bagian terkecil yang secara kimiawi tidak dapat diuraikan lagi  menjadi bagian yang lebih kecil. Hidrogen (lambang H) dan oksigen (lambang O) merupakan unsur yang berwujud gas. jika kedua gas bercampur, terjadilah pembentukan zat yang mempunyai sifat dan wujud yang baru, yaitu air dengan lambang H2O. artinya molekul air terdiri dari dua atom yaitu Hidrogen (H) dan satu atom oksigen (O).


More .......

0 komentar :

Posting Komentar

Ayo !!! Jadilah pengunjung sekaligus pembaca yang aktif dengan cara kirim komentar berupa kritik dan saran sobat 90 eksperimen di kotak komentar di bawah ini. Kritik dan saran sobat 90 Eksperimen sangat berharga sekali bagi saya untuk meningkatkan kualitas konten di blog ini.
Terimakasih :)

 
 
 

Apakah Kalian Tahu?

Biografi Para Penemu